RADARSERPONG.COM, Kabupaten Tangerang — Dalam rangka memperingati hari ulang tahun Republik Indonesia ke 80 (HUT RI Ke-80), Camat Solear Kabupaten Tangerang, Rizkia Nurul Fajar mengajak warga yang berada di wilayah Kecamatan Solear untuk mengibarkan Bendera Merah Putih, di halaman rumah masing masing, Jumat (1/08/2025).
Pengibaran bendera merah putih ini adalah sebagai bentuk penghormatan kepada para pejuang yang telah berjuang meraih dan mempertahankan Kemerdekaan Republik Indonesia.
Camat Solear, Kabupaten Tangerang, Rizkia Nurul Fajar mengungkapkan ini adalah moment yang sangat bersejarah, para pejuang telah mempertaruhkan jiwa raganya untuk meraih dan mempertahankan kemerdekaan bangsa Indonesia.
“Bangsa yang besar adalah yang dapat menghargai para pejuang nya, untuk itu mari sebagai bentuk penghormatan kita kibarkan bendera merah putih di rumah masing masing warga dari tanggal 1 – 30 Agustus 2025,” tegasnya.
Ajakan tersebut, salah satu Warga Solear, Jasmin mengapresiasi Camat Solear, Riskia untuk mengibarkan bendera merah putih terhadap seluruh warganya.
“Sangat kami apresiasi, jangan sekali kali kita lupakan sejarah (Jas Merah). Mari kita bangun kebersamaan menyambut peringatan HUT RI Ke-80,” ucap Jasmin.
Lanjutnya, ini momentnya mengingatkan atas jerih payah para pejuang dalam meraih dan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia.
“Selama bulan Agustus, ayo Kibarkan Bendera Merah Putih,” pungkasnya. (TIM)






